Mom Blogger Community

Mom Blogger Community
Member Of MBC

Rabu, 27 November 2019

Kenali Diri Lewat Tes Stifin

Sebelum saya memperkenalkan apa itu Stifin, saya ingin memperkenalkan diri dulu. Cie cie emang penting gitu๐Ÿ˜€ kayak seleb aja. Menurut saya sih lumayan penting karena ini menyangkut tes Stifin yang saya jalankan saat  mengikuti acara Blogger Gathering "Melakukan Perubahan Terbesar Dengan Memetakan Kekuatan Diri Sendiri" bersama mba Dhey Siregar selaku Founder DNA Humanity yang sekaligus sebagai Owner STIFIn Cabang Depok juga STIFIn Studio Inc.  Hadir juga Mira Sahid selaku Founder Komunitas Emak2 Blogger dan Penggiat Literasi Digital yang akan sharing ilmunya didunia perbloggeran.



Jadi begini, saya itu dari kecil orangnya pemikir alias apa apa di pikir. Sampai ibuku mengatakan "Semut berjalan aja dipikirin." Uhuk! ๐Ÿ˜€ Makanya badanku susah gemuk mungkin karena kebanyakan mikir. Bahkan guru anak saya juga berkomentar "Ibu ini berpikirnya terlalu detail dan dalam."

Masa sih ampe segitunya, batin saya. Dan semuanya terjawab saat keluar hasil tes Stifin saya yang masuk Thinking Introvert.


Seorang Thingking Introvert selain pemikir yang logis, juga ambisius dan ingin selalu teratas. Setelah saya flashback, pantes dulu kalau dapat nilai rendah suka malu dan sakit hati alias tidak terima hahahaha. Maunya di sekolah rangking satu terus dan dapat nilai tinggi.

Tak hanya itu, kadang karena terlalu dalam memikirkan sesuatu hal, saya sering mempertanyakan soal hidup dan Tuhan. Salah satunya "Tuhan, untuk apa sebenarnya saya di ciptakan dan dilahirkan? Padahal anak ibu saya sudah banyak. Apakah untuk memenuhi jumlah manusia saja biar bertambah banyak? Belum lagi pikiran ekstrem lainnya, bila tidak saya imbangi dengan iman, maka bisa menjadi sesat. Akhirnya setelah puluhan tahun saya hidup, baru sekaranglah saya benar benar mengenal jatidiri saya lewat tes Stifin.

Apa itu test STIFIn?


Test STIFIn merupakan tesd yang mengukur jenis kecerdasan secara spesifik ( disebut mesin kecerdasan ). Test STIFIn ini di lakukan dengan cara menscan sepuluh jari, di mana peran sidik jari tersebut yaitu membawa pesan dan informasi tentang komposisi susunan syaraf tersebut, kemudian dianalisa dan di hubungkan dengan belahan otak tertentu yang dominan berperan sebagai sistem operasi dan mesin kecerdasan.

Tes Stifin itu Beda

Oh ya, test STIFIn berbeda loh dengan test IQ. Bedanya kalau test IQ merupakan test yang mengukur skor kecerdasan secara umum. Sedangkan mesin kecerdasan hasil test STIFIn ibarat menemukan “system operasi” ( istilah dalam bidang computer ) otak seseorang, sementara test sidik jari hanya mengukur perangkat keras otak.

Adapun selain Thinking Introvert,  mesin Kecerdasan (MK) otak seseorang  juga meliputi Sensing, Intuiting, Felling, dan Insting. Jadi mesin kecerdasan manusia ada 5. Dimana yang membedakan adalah siapa pengemudi kecerdasan tersebut yaitu Introvert  dari dalam atau Ekstrovert yaitu dari luar. Perlu diketahui bahwa pemahaman Introvert dan Ekstrovert ala STIFIn nggak sama dengan pemahaman Introvert dan ekstrovert dalam ilmu psikologi.

Hasil dari Test STIFIn juga akan membantu banyak orangtua dalam memfasilitasi dan menstimulasi anak. Meski sudah ada test IQ, Test pengembangan minat dan bakat. Sebab   IQ seseorang kan bisa berubah. Misalnya  waktu SD hasil test IQ 120. Pas masuk SMA IQ nya 140.
Jawabnya karena Test IQ, kemungkinan besar dipengaruhi oleh lingkungan, yaitu sekitar 80 %. Bisa jadi anak-anak dengan kecerdasan tinggi tak terdeteksi karena lingkungan tidak memberi stimulasi yang baik.

Intinya manfaat Test STIFIn sangat besar untuk mengenali potensi diri dan kecerdasan, juga untuk pengenalan jati diri. Dengan begitu, kita jadi tahu kelemahan dan kekuatan terbesar kita. Baik dalam hal study, karier dan pengembangan diri.

Stifin dan peluang bisnis

STIFIn memberi peluang bagi anda yang tertarik berbisnis. Secara garis besar ada dua bisnis yang bisa dijalankan dengan STIFIn. Pertama menjadi promotor, yaitu orang yang menjelaskan dan memberikan layanan konsultasi. Karena kalau dapat hasil test STIFIn tanpa tahu mau diapakan, ya sia-sialah hasilnya.

Jadi setelah keluar hasil test STIFIn, akan ada konsultan yang memberikan/membacakan penjelasan dari hasil test STIFIn. Sehingga orang tersebut tahu harus bagaimana memanfaatkan hasil Test STIFIn. Setelah tahu jenis mesin Kecerdasan dan kemudinya, tugas promotor menyampaikan penjelasan apa dan bagaimana sifat yang bersangkutan, sehingga tahu bagaimana mengoptimalkan Mesin Kecerdasan dalam dirinya.


Bisnis yang kedua, Frenchise STIFIn. Membuka usaha test STIFIn. Ini besar banget peluangnya mengingat besarnya manfaat yang di dapat bagi orang yang melakukan test STIFIn. Apa bisnis STIFIn bisa jangka panjang? Tentu saja, walau test STIFIn cukup dilakukan sekali seumur hidup, tapi bisnis ini tidak akan berhenti karena test STIFIn bisa dilakukan di mana saja tanpa batasan tempat, baik dalam dan luar negeri.

Nah buat yang mau tahu lebih jelas Test STIFIn maupun bisnisnya bisa menghubungi Ibu Dhey Siregar selaku Founder DNA Humanity dan Owner STIFIn Depok juga STIFIn Studio Inc. di no
081511371446. Atau kunjungi
YouTube channel STIFIn Studio Inc
http://stifinloyalis.com/
Instagram @stifinstudio dan @stifindepok

Kalau berminat jadi promotor yang memberi pelatihan seperti Bu Dhey juga bisa.

15 komentar:

  1. Hem kecanggihan teknologi sudah banyak memberikan ilmu baru ya bagi manusia. Termasuk test STIFin ini. Saya asli baru gahu lho. Terimakasih informasinya Mbak ☺️

    BalasHapus
  2. Saya baru tahu nih Mbak. Berarti bisa berhubungan ya antara sidik jari dengan kecerdasan..

    BalasHapus
  3. Pernah dengar tes stifin ini. Menarik untuk semakin menambah pengenalan diri sendiri. Kadang ada karakter kita yang kombinasi yang memang agak sulit disatukan hehe.

    BalasHapus
  4. wah keren banget nih tes stiffin.. aku jadi tertarik nih nanti anak2 kudu tes ini daripada tes IQ karena menurutku ga ada manfaatnya tes IQ itu, cuma tau skor tanpa tau jenis2 kecerdasan, ga kayak tes stiffin ini...

    BalasHapus
  5. Hahaha.. ngomongin soal sakit hati, jadi inget waktu sMA dulu mbak. Pernah juga sakit hati sama pak guru karena ujianku diremidi terus ��

    BalasHapus
  6. Buat yang ingin memastikan tipe mana perlu nih tes stifin, kan ada orang yang masih ngga tau, bingung atau galau alias ngga yakin sama tipe diri sendiri.. kalo hasilya sudah jelas dari lembaga yang terpercaya jadi bisa tau ya.. mana yang menjadi kekuatan dan kelemahan diri sendiri

    BalasHapus
  7. Wah, aku baru tau ada tes macem ini mbak. Sekarang teknologi udah berkembang banget ya mbak, mau tes-tes macem ini juga udah makin banyak. Btw, thank you for sharing mbak.

    BalasHapus
  8. Wah.. menarik nih infonya mbak. Testnya bisa mulai dari usia berapa? Kalau yang sudah dewasa macam emak-emak gini, masih berguna gak sih tesnya?

    BalasHapus
  9. Daku penasaran Uni, sama Tes Stifin ini, karena bisa mengenal diri kita sendiri bagusnya bakatnya kemana ya

    BalasHapus
  10. Menarik ini mba, penasaran juga kira-kira aku apa yah. Mba aja thingking introvert hhehee aku apa yah jadi pengen coba

    BalasHapus
  11. Wah baru tahu ada tes semacam ini... Ternyata ada kaitannya juga ya karakter dan sidik jari kita

    BalasHapus
  12. aku udah pernah test STIFIN iniiiii! yaaayyy

    BalasHapus
  13. Aku baru pernah dengar dan baru tau ini tesnya bisa menentukan bakat kita bisa disalurkan kemana dan bagaimana stimulasinya. Makin bisa tepat guna deh kalo mau belajar hal baru.

    BalasHapus
  14. Saya udah lama tahu stifin, tapi belum sepmat test dong, padahal penasaran, biar lebih jelas dengan diri sendiri hahaha

    BalasHapus
  15. Mantab.
    Puteri saya pernah mengikuti tes ini, tapi saat itu saya tidak tahu apa manfaatnya.

    Baru sekarang memahami maksudnya.
    Terima kasih.

    BalasHapus